Wednesday, May 30, 2018

Penyebab Dinamo Pompa Air Terbakar

Penyebab Dinamo Pompa Air Terbakar


Salah satu kerusakan parah yang biasa terjadi pada pompa air adalah terbakarnya gulungan dinamo. Ada beberapa penyebab dinamo pompa air terbakar, salah satunya adalah kebocoran seal pompa sehingga air mengenai gulungan.

Gulungan dinamo merupakan komponen utama dari bagian pompa air, merupakan komponen paling penting yang jika rusak maka akan membuat pompa air menjadi tidak bisa digunakan. Dan berikut ini beberapa penyebab yang membuat dinamo pompa air menjadi terbakar.
Kebocoran Seal

Pada bagian pompa terdapat seal yang terpasang, alat ini berfungsi sebagai penahan air agar tidak terjadi kebocoran. Jika alat ini mengalami kerusakan maka air akan keluar dan hal ini dapat membasahi gulungan dinamo.

Jika dinamo terkena air atau basah maka akan membuat gulungan terbakar, ciri fisik yang biasa ditemui jika seal rusak adalah pada sebagian pompa akan tampak basah.

Putaran Kipas Tertahan

Penyebab berikutnya adalah putaran kipas yang seperti tertahan, hal ini akan membuat dinamo panas atau overload. Jika ini terus dibiarkan maka akan membuat gulungan dinamo terbakar.

Jika puataran terdengar seperti menahan, sebaiknya segera cabut colokan pompa, jangan biarkan pompa terus hidup karena hal ini hanya akan membuat gulungan dinamo pada pompa mengalami kerusakan.

Biasanya ini terjadi disebabkan oleh bearing yang rusak, sehingga putaran motor dinamo tidak bekerja dan hanya terdengar seperti mendengung.

Baca juga : Mengatasi pompa air rusak terdengar suara mendengung


Air Kosong Namun Pompa Di Biarkan Terus Menyala

Jika anda mengalami perubahan suara pada pompa air, seperti enteng tanpa tekanan. Maka itu menandakan tidak ada air didalam pompa, sebaiknya langsung cabut colokan atau matikan pompa air.

Jika anda tetap membiarkan pompa menyala sementara air kosong maka akan membuat gulungan dinamo menjadi panas. Jika pompa terus dibiarkan hidup maka bisa saja akan membuat gulungan dinamo pompa air menjadi terbakar.

Jika air di dalam pompa kosong mungkin anda harus melakukan pemancingan, jangan biarkan pompa terus menyala karena ini hanya akan membuat kondisi pompa air menjadi lebih buruk.

Baca juga : Mengatasi pompa air sering mancing

Sebagai tambahan bahwa jika anda merasa pompa air dirumah mengalami keanehan, seperti suara yang berubah atau volume air semakin mengecil. Sebaiknya untuk segera melakukan perbaikan, atau paling tidak melakukan pengecekan.

Hal ini sangat diperlukan untuk memeriksa kondisi pompa air ditempat anda, sehingga diharapkan tidak terjadi kerusakan yang semakin parah.

Demikian tadi beberapa penyebab yang membuat dinamo pompa air menjadi terbakar. Semoga dapat bermanfaat. Baca juga tentang penyebab dinamo pompa air cepat panas, mungkin artikel tersebut juga penting untuk anda baca.

Artikel Terkait

Penyebab Dinamo Pompa Air Terbakar
4/ 5
Oleh

Berlangganan

Suka dengan artikel di atas? Silakan berlangganan gratis via email

1 komentar:

August 2, 2019 at 5:36 AM delete

numpang share info gan... pompa air sering terbakar... modifikasi segera dengan rangkaian kontrol elektronik dari kami. Hubungi 081218127854. Tks gan.

Reply
avatar

Di larang mengisi kolom komentar dengan pesan bernuansa judi, agama, ras, suku dan lain lain.