Ac Panasonic Kedip Pada Indikator Timer merupakan kerusakan yang cukup sering terjadi pada merk ini.
Pada sistem sensor pendingin, Ac panasonic dilengkapi sensor thermistor pipa yang cukup sensitif.
Sensor ini bekerja menangkap hawa dingin pada pipa. Jika sensor thermis ini tidak membaca suhu dingin maka alat ini akan mengirim sensor eror berupa blink pada lampu timer.
Bagusnya adalah ketika terjadi masalah seperti unit kekurangan freon atau masalah kompresor, maka unit akan mati. Dan ini akan membuat Ac lebih safety. Tidak membuat kerusakan lanjutan.
Namun sayangnya ini justru malah membuat repot banyak pengguna, jika pipa evap kurang dingin dan sensor thermis tidak membaca hawa dingin, maka unit akan mati disertai dengan tampilnya tanda eror pada display lampu timer ( berkedip).
Jika pada Ac lain kekurangan freon tidak akan melakukan protek, maka beda Ac panasonic yang akan mematikan sistem kerja. Ya, jadi ini akan membuat si Ac mati dan sama sekali tidak bisa di gunakan.
Repot ngak sih ? Ya jelas repot. Tapi sisi baiknya adalah unit Ac justru terjaga dari kerusakan lanjutan. Misal, jika Ac tidak mati sementara freon kurang atau bahkan habis, maka akan membuat kompresor atau mesin menjadi panas. Dan bukan menutup kemungkinan justru akan membuat kompresor bisa saja short atau rusak parah.
Lalu apa saja yang membuat Ac panasonic blink atau kedap kedip? Berikut diantaranya.
1. Freon habis
2. Kompresor mati
3. Thermis rusak
4. Kipas mati
Dari ke empat masalah tadi, permasalahan freon habis cukup sering terjadi. Biasanya disebabkan adanya kebocoran unit atau instalasi.
Langkah perbaikannya tentunya dengan memperbaiki sistem yang bocor tadi. Bisa dari evap, neuple, valve, kondensor bahkan pipa yang bocor.
Jadi dari tulisan ini mungkin dapat disimpulkan bahwa saat lampu indikator timer Ac panasonic berkedip, maka itu menunjukan bahwa unit mengalami masalah.
Jadi perlu dilakukan pemeriksaan terlebih dahulu sebelum kita menyimpulkan masalahnya dari mana.
Kita bisa memeriksa tekanan freon, cek apakah kompesor mesin hidup, kipas apakah berputar atau bisa juga melihat apakah thermistor masih dalam keadaan baik.
Di larang mengisi kolom komentar dengan pesan bernuansa judi, agama, ras, suku dan lain lain.